Senin, 02 Februari 2009

Kita butuh pemimpin baru

Kita butuh pemimpin baru

Bangsa Indonesia sudah lama sekali dipimpin oleh wajah-wajah lama,kebanyakan pemimpin Indonesia diwariskan turun-temurun.Bisa dimisalkan seperti ini bila ayahnya ikut berkencimpung dalam dunia politik pasti anak bahkan sampai keluarganya yang lain ikut terus dalam dunia politik.Ini semua merupakan fakta yang tidak bisa dipungkuri selama bertahun-Indonesia selalu dipimpin oleh orang-orang yang sejak dulu keluarganya sudah berkencimpung di dunia politik.
Sebenarnya ini semua harus diubah kalau tidak mau Indonesia selalu melakukan hal-hal yang sama,sebagai kaum muda kita harus melakukan perubahan.Kita harus berani berkata kita butuh perubahan,kita butuh pemimpin yang pikiranya belum terindikasi oleh pemimpin-pemimpin sebelumnya.
Sebenarnya banyak sekali calon-calon pemimpin muda yang lebih hebat tapi sampai sekarang mereka semua belum bisa tampil karena kalah dari pesaing-pesaing yang keluarganya sudah terlebih dahulu berkencimpung di dunia politik.
Pemimpin-pemimpin tua harus digantikan dengan wajah-wajah baru yang sebenarnya lebih hebat tapi belum bisa tampil.Kolusi di Indonesia harus dihilangkan.
Kedepanya Indonesia harus lebih berani memilih pemimpin yang benar-benar bersih dari kolusi,kalau perlu kita mulai dari nol kembali sehingga menghasilkan hasil yang baik.
Kita harus mempunyai pemimpin baru,bukan hanya pemimpi baru.Dengan pemimpin yang baru Kesalahan-kesalahan yang dilakukan pemimpin sebelumnya bisa saja diminimallisir.

0 komentar:

Posting Komentar